Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

2 Cara Upload Foto Instagram di Komputer

2 Cara Upload Foto Instagram di Komputer
Kali ini kita akan membahas tentang bagaimana cara upload gambar atau foto instagram di laptop atau komputer dengan mudah dan pasti berhasil, untuk sementara ini saya menemukan setidaknya ada 2 cara paling gampang. mari kita bahas satu-persatu.

Cara pertama

Cara pertama untuk upload foto kalian di instagram lewat komputer adalah dengan memanfaatkan fitur Developer Tools dari browser kalian, dalam kasus ini saya menggunakan chrome. namun kalian dapat menggunakan browser lain, karena sekarang semua browser memiliki fitur ini. mari kita mulai.
  1. Buka instagram kalian (masuk dulu kalo belum masuk)
  2. Klik kanan kemudian pilih "Inspect"
  3. Pada panel inspect yang muncul klik pada icon "Toogle Device Toolbar"
  4. Tampilan instagram akan berubah, "Pilih device Type" terserah yang mana lalu Refresh
  5. Jika berhasil tombol upload akan muncul. (tombol [+] dibawah)
  6. Klik tombol tersebut dan upload foto kalian.
  7. Jika sudah klik tombol "Share"
  8. Selesai.
Kalian juga bisa menutup panel "inspect" jika kalian rasa itu mengganggu, hanya saja jika kalian tutup jangan tekan refresh, jika halaman kalian refresh otomatis akan kembali ketampilan desktop dan tombol upload akan menghilang.

Cara kedua

Selanjutnya adalah cara kedua bagaimana cara mengunggah foto ke instagram lewat komputer, berbeda dengan caara pertama diatas yang hanya menggunakan Developer Tools browser saja, cara kedua kalian memerlukan bantuan Extention atau plug-in. mari langsung saja ke langkah-langkahnya
  1. Cari di google "User Agent Extention untuk Chrome"
  2. Sebenarnya akan banyak pilihan yang bisa kalian gunakan, namun dalam kasus saya saya pilih "User-Agent Switcher and Manager" karena ratingnya paling bagus.
  3. Jika sudah terbuka pada halaman extensi tersebut "Tambahkan ke Chrome"
  4. Jika sudah terinstall buka panelnya (klik icon kecil pada sudut kanan atas) dan pilih Android pada pilihan OS-nya
  5. Pilih user agent Android versi berapa terserah, kemudian klik "Apply"
  6. Buka halaman instagram kalian lalu "Refresh"
  7. Silahkan upload foto kalian seperti diatas
Cara kedua ini jika sudah merubah user-agent browser kalian, kalian bebas melakukan upload tanpa khawatir jika kalian refresh bakal balik kesemula, karena dengan mengganti user-agent halaman instagram akan menganggap kalian membuka instagram menggunakan perangkat android.

Mungkin akan jauh lebih jelas jika kalian menonton video 2 Cara Upload Foto Instagram di Komputer ini.

Terimakasih sudah membaca, dan semoga berhasil. jangan sungkan untuk bertanya, tinggalkan di kolom komentar, baik disini atau di video terserah kalian.
Rosyadi
Rosyadi Saya adalah pria biasa yang suka sekali bernafas, makan dan minum juga suka. 😁

Posting Komentar untuk "2 Cara Upload Foto Instagram di Komputer"